Menu

Dark Mode
Konsisten dengan Kebijakan Moneter, BI – Rate Tetap 6,00 Persen Badai Pasifik Bertekad Hempaskan Elang Jawa Menang Pilkada Biak, Mansnembra Jamin Tak Ada Lagi Pasien yang Ditolak Puskesmas dan Rumah Sakit Markus dan Jimmy Menang, YPM Garansikan Biak Jadi Ibukota Provinsi Kepulauan Papua Utara Pemain Muda PSBS Dipanggil ke Timnas Indonesia Persiapan Piala AFF Hasil Imbang Bahrain vs Australia Jadi Kabar Baik untuk Indonesia

Olahraga

Bikin Kejutan, Gateball Papua Sumbang Medali Emas PON XXI untuk Papua

badge-check


					Bikin Kejutan, Gateball Papua Sumbang Medali Emas PON XXI untuk Papua Perbesar

MEDAN | Kejutan dibuat tim gateball Papua yang berhasil menyumbangkan medali emas pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh – Sumatera Utara. Itu merupakan medali emas pertama mereka dalam hajatan olahraga akbar empat tahunan di Indonesia.

Bertanding di Lapangan Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Sumatera Utara, Medan, Kamis (19/9/2024), tim gateball Papua tampil gemilang menghadapi Sulawesi Utara.

Gateball Papua sukses mengalahkan tim asal Bumi Nyiur Melambai itu dan memastikan membawa pulang medali emas untuk Kontingen Papua dari kategori triple beregu campuran.

Manajer sekaligus asisten pelatih gateball Papua, Samsul Bahri mengatakan, penampilan di Sumut menjadi debut mereka di ajang PON. Pada PON XIX tahun 2016 di Jawa Barat, mereka sempat tampil sebagai cabor eksibisi.

Tim Pergatsi Papua yang diketuai Benyamin Elieser Pesurnay itu langsung sukses membuat kejutan dan menyumbangkan medali emas pada ajang debut di PON XXI ini.

“Ini penampilan perdana kita. Keberhasilan gateball tidak terlepas dari kekompakan tim mulai dari kepengurusan sampai di bawah. Siapa pun punya peran, dan kita akhirnya mampu menjawab tantangan itu,” kata Samsul Bahri usai pertandingan.

Sebelum tampil pada PON XXI, Gateball Papua hanya berlatih secara mandiri selama 12 hari yang dipusatkan di Lapangan Kementerian PUPR, Jakarta.

“Kami latihan secara mandiri di Jakarta, karena kekurangan kami di Papua belum ada lapangan rumput sintesis. Kebetulan kita TC di Kementerian PUPR, kita pinjam lapangan untuk latihan,” ujar Bahri.

Gateball Papua membawa empat atletnya pada ajang PON XXI. Mereka hanya mengikuti satu kategori pertandingan, yakni triple beregu campuran, dari total delapan nomor yang dipertandingkan.

“Kita hanya tampil di satu kategori, tapi gateball mempertandingkan delapan kategori. Kita hanya ikuti satu kategori saja tapi kita bisa dapatkan medali emas,” katanya.

Kapten tim gateball Papua, Juniper Manalu juga bangga ia dan rekan-rekannya bisa mempersembahkan medali emas untuk Kontingen Papua.

“Kebanggaan besar di PON XXI ini. Karena memang besar harapan kami untuk menyumbangkan medali emas. Kami bangga bisa mengharumkan nama Papua di ajang PON, bersama teman-teman terharu bisa mendapatkan medali emas,” kata Samsul Bahri seusai pertandingan.

Apa yang diraih oleh gateball Papua ini menjadi sebuah kejutan. Karena sebelumnya mereka nyaris tak ikut serta karena berdasarkan peringkat di Pra-PON mereka hanya finis di urutan kelima.

“Di Pra-PON kemarin kita hanya finis di lima besar. Tapi kita buktikan bahwa kita bisa, bukan sekedar bicara saja, makanya kita berjuang untuk meraih medali emas dan berhasil,” ujarnya.

Hasil Kejuaraan PON XXI Aceh – Medan Cabor Gateball:

1. TUNGGAL PUTRA
Medali emas : Sulteng
Medali perak : Bali
Medali perunggu : Sumut
– DKI

2. TUNGGAL PUTRI
Medali emas : Bali
Medali perak : Sulteng
Medali perunggu : Sumut
– Sumbar

3. GANDA PUTRA
Medali emas : SUMUT
Medali perak : SULUT
Medali perunggu : DIY
– Jabar

4. GANDA CAMPURAN
Medali emas : Bali
Medali perak : Sumut
Medali perunggu : Sulteng
– Sulut

5. TRIPLE PUTRA
Medali emas : Bali
Medali perak : Sumbar
Medali perunggu : NTT
– Sulsel

6. TRIPLE CAMPURAN
Medali emas : Papua
Medali perak : Sulut
Medali perunggu : Jabar
– Sumut

7. BEREGU PUTRA
Medali emas : Sulteng
Medali perak : NTT
Medali perunggu : Gorontalo
– Sumut

8. BEREGU CAMPURAN
Medali emas : Sulteng
Medali perak : Sumut
Medali perunggu : Sumbar
– Jabar.

(Djaps)

 

Read More

Badai Pasifik Bertekad Hempaskan Elang Jawa

21 November 2024 - 18:39 WIB

Pemain Muda PSBS Dipanggil ke Timnas Indonesia Persiapan Piala AFF

20 November 2024 - 15:50 WIB

Hasil Imbang Bahrain vs Australia Jadi Kabar Baik untuk Indonesia

20 November 2024 - 11:39 WIB

Benamkan Arab Saudi, Indonesia Masih Punya Kans Lolos ke Piala Dunia 2026

20 November 2024 - 00:01 WIB

Trending on Nasional