Menu

Mode Gelap

Papua

DPR Papua Kini Dipimpin Milenial

badge-check


					Pelantikan pimpinan DPR Papua masa jabatan 2024-2029 Perbesar

Pelantikan pimpinan DPR Papua masa jabatan 2024-2029

Euforia.id, Jayapura | Tampuk kepemimpinan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua masa jabatan 2024-2029 telah disahkan. DPR Papua kini dipimpin oleh Denny Henry Bonai sebagai Ketua.

Denny Bonai dari Partai Golkar mewakili generasi milenial. Ia baru berusia 36 tahun.

Denny resmi dilantik bersama tiga unsur pimpinan DPR Papua masa jabatan 2024-2029, yakni Herlin Beatrix Monim dari partai Nasdem sebagai Wakil Ketua I, Mukri M Hamadi dari PDI Perjuangan sebagai Wakil Ketua II, dan Supriadi Laling dari PKS sebagai Wakil Ketua III.

Pelantikan ditandai dengan pengambilan sumpah janji pimpinan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Jayapura, Amin Sutikno, berlangsung di Ruang Rapat DPR Papua, Kota Jayapura, Selasa (7/1/2025).

Dalam sambutannya, Ketua DPR Papua, Denny Henry Bonai mengatakan dengan telah terlaksananya pengambilan sumpah janji pimpinan DPR Papua masa jabatan 2024 – 2029, telah terbentuk salah satu alat kelengkapan DPR Papua yakni pimpinan DPR Papua.

“Berkenaan dengan hal itu, kami yang dipercayakan selaku pimpinan DPR Papua masa jabatan 2024 – 2029 menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada mantan pimpinan sementara yang selama ini telah bekerja dengan baik memimpin rapat-rapat, memfasilitasi terbentuknya fraksi-fraksi dewan, memfasilitasi penyusunan tata tertib DPR Papua dan penetapan pimpinan definitif DPR Papua,” katanya.

Denny juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Papua atas dukungan dan kepercayaan yang mengantarkannya duduk di lembaga DPR Papua, selaku pimpinan DPR Papua untuk lima tahun mendatang.

Pelantikan pimpinan definitif DPR Papua ini berdasarkan Keputusan Mendagri Nomor 100.2.1.4-5018 Tahun 2024 Tentang Peresmian dan Pengangkatan Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Papua.

Baca Lainnya

Wakil Ketua I DPR Papua Paparkan Tugas Perdana Pasca Pelantikan

8 Januari 2025 - 20:28 WIB

Herlin Beatrix Monim, Srikandi NasDem Penoreh Sejarah Baru Parlemen Papua

7 Januari 2025 - 23:57 WIB

Jabat Waket I DPR Papua, Herlin Beatrix Monim Siap Mengemban Tanggung Jawab

7 Januari 2025 - 23:52 WIB

Pasca Dilantik Sebagai Ketua DPR Papua, Ini yang Akan Diprioritaskan Denny Bonai

7 Januari 2025 - 22:27 WIB

Trending di Papua