Menu

Mode Gelap

Papua

Presiden Prabowo Sumbang 13 Ekor Sapi Kurban untuk Papua

badge-check


					Dok Papua.go.id Perbesar

Dok Papua.go.id

Jayapura, Euforia.id | Bantuan 13 ekor sapi kurban dari Presiden Prabowo Subianto untuk Papua dalam rangka masyarakat Idul Adha 1446 Hijriah, dinilai sebagai bentuk perhatian pemerintah pusat terhadap umat Islam di tanah Papua.

Asisten II Setda Papua, Setiyo Wahyudi, mengatakan tahun ini merupakan kali pertama bantuan hewan kurban dari presiden yang disalurkan tidak hanya ke pemerintah provinsi, tetapi juga menjangkau kabupaten dan kota.

Setiap daerah mendapat satu ekor sapi dengan bobot minimal 800 kilogram.

“Ini wujud perhatian presiden terhadap masyarakat Papua, khususnya umat Islam yang merayakan Idul Adha,” ujar Setiyo di Jayapura, Kamis (22/5/2025).

Jika tidak tersedia sapi dengan bobot yang ditentukan, diperbolehkan diganti dua ekor. Hal ini terjadi di Kabupaten Mamberamo Raya, yang akan menerima dua ekor sapi kurban dari Presiden.

Dua ekor sapi lainnya masing-masing dialokasikan untuk Pemerintah Provinsi Papua dan Kota Jayapura. Bantuan itu akan diserahkan ke masjid berbeda di wilayah tersebut.

“Sapi untuk provinsi akan disalurkan ke masjid di Hamadi, sementara sapi untuk Kota Jayapura akan diberikan ke Masjid Raya Baiturrahim,” kata Setiyo.

Menurutnya, kehadiran kurban dari Presiden di tengah masyarakat Papua memiliki nilai simbolis dalam menjaga persaudaraan dan memperkuat rasa kebersamaan, terutama di hari besar keagamaan.

“Bantuan ini juga menunjukkan komitmen negara hadir di seluruh pelosok, termasuk Papua,” ujarnya.

Selain bantuan dari Presiden, Pemprov Papua juga menyiapkan hewan kurban dari anggaran daerah, meskipun jumlahnya terbatas akibat efisiensi anggaran.

Baca Lainnya

Wajah Baru Persipura, Nyalakan Semangat Kembali ke Liga 1

26 Mei 2025 - 21:46 WIB

Bos Nusa Tuna Jabat Manajer Tim Persipura, Siap Kembalikan Kejayaan

26 Mei 2025 - 20:33 WIB

Pemprov Papua Tegaskan Pembiayaan PSU Bukan dari Dana Cadangan

25 Mei 2025 - 21:18 WIB

Peringati 62 Tahun Persipura, BTM Sowan ke Pendiri Klub

25 Mei 2025 - 19:19 WIB

Trending di Kota Jayapura